
KAIRO, BEDUG— Sukses mengadakan acara pelatihan intensif website bersama awak media, Tim Media KMJ Mesir berniat menyelenggarakan acara lanjutan yang lebih besar. Kali ini, Tim Media KMJ Mesir berencana mengadakan seminar literasi bersama kekeluargaan KMNTB, KKS dan KMJ sendiri. Acara ini bertujuan mengedukasi dan memotivasi kawan-kawan Masisir dalam menghidup-hidupi dunia literasi, sekaligus sebagai follow up dari acara sebelumnya.
Sekadar informasi, Tim Media KMJ Mesir sebelumnya telah paripurna mengadakan pelatihan intensif dunia website berkerja sama dengan pegiat literasi dari buletin Bedug dan ESI. Workshop seputar website yang dimulai pada 9 Maret lalu itu bertempat di Auditorium Daha KMJ Mesir. Sedangkan, pelatihan intensifnya (10-11 Maret) bertempat di ruang rapat Daha KMJ. Acara yang bertajuk “Dakwah Literasi dan Tantangan Modernitas” itu diikuti 50 peserta di hari pertama, kemudian diseleksi menjadi 20 peserta di pertemuan intensifnya.
Dari pemilihan tema tersebut, diharapkan supaya generasi Islam milenial, khususnya mahasiswa al-Azhar Mesir bisa eksis berdakwah sesuai tuntutan zaman. Mengingat tuntutan dakwah di dunia maya sudah sedemikian besarnya, pada akhirnya panitia sepakat untuk mengadakan kegiatan lanjutan yang lebih masif dan intensif. Yakni sebuah seminar literasi, berikut pelatihan intensif menulisnya. Acara ini rencananya menggandeng beberapa kekeluargaan, dengan target peserta yang lebih luas. Kapan acara keren itu akan dilaksanakan, simak terus akun-akun medsos buletin Bedug. (zulia)